Penerapan Metode Time Cost Trade Off untuk Optimasi Biaya dan Waktu pada Pengaruh Redesign Struktur Bawah (Studi Kasus: Proyek Pembangunan Klinik Utama Mata Jec Java @Pasuruan Tahap 1)
Abstrak
Masa pelaksanaan proyek konstruksi biasanya akan sering mengalami resiko terjadinya keterlambatan jadwal proyek. Hal tersebut bisa disebabkan oleh berbagai kendala yang terjadi di lapangan walaupun proyek sudah diawali dengan perencanaan dan penjadwalan yang matang. Keterlambatan tersebut berakibat langsung pada peningkatan durasi pelaksanaan dan juga biaya pelaksanaan proyek. Salah satu cara mengatasi keterlambatan tersebut adalah dengan penerapan percepatan dalam pelaksanaan agar proyek dapat mencapai target sesuai rencana. Akan tetapi, hal tersebut juga harus disertai dengan pertimbangan faktor pembiayaan agar mencapai biaya minimum dengan standar mutu yang tetap tercapai. Percepatan tersebut dapat dilakukan, salah satunya adalah dengan penambahan jam kerja (lembur).
Penelitian ini mengambil studi kasus pada proyek pembangunan Gedung Klinik Utama Mata JEC Java @Pasuruan yang mengalami kendala pada pekerjaan fondasi sehingga menyebabkan keterlambatan pelaksanaan proyek. Untuk mengatasi kendala keterlambatan tersebut akan dihitung percepatan waktu yang dibutuhkan. Metode yang akan digunakan adalah Time Cost Trade Off, yang mana dalam metode ini akan dilakukan kompresi durasi pekerjaan untuk mendapatkan masa pelaksanaan proyek yang lebih menguntungkan dari segi waku (durasi), biaya, dan juga pendapatan.
Penelitian ini menerapkan Crashing Program dengan menggunakan alternatif metode penambahan jam kerja (lembur). Crashing dilakukan pada jalur lintasan kritis yang diperoleh dari hasil analisis network planning pada Microsoft Project 2016. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan menerapkan metode Time Cost Trade Off dengan alternatif penambahan 4 jam kerja (lembur) maka diperoleh durasi optimal proyek 91 hari dengan biaya optimal sebesar Rp. 2.072.972.561.
Kata kunci – Time Cost Trade Off, Crashing Program, Penambahan Jam Kerja.
Referensi
F. Pratasik, G. Y. Malingkas, T. T. Arsjad, and H. Tarore, “Menganalisis Sensitivitas Keterlambatan Durasi Proyek Dengan Metode Cpm (Studi Kasus: Perumahan Puri Kelapa Gading),” Jurnal Sipil Statik, vol. 1, no. 9, p. 129579, 2013.
A. T. Lagonda, P. A. K. Pratasis, and J. Tjakra, “Analisis Penerapan Manajemen Waktu Pada Proyek Konstruksi (Studi Kasus: Office and Distribution Center, Airmadidi, Minahasa Utara),” TEKNO, vol. 19, no. 78, 2021.
M. C. Winoto, K. Guwinarto, and S. Limanto, “Faktor Penyebab dan Dampak Keterlambatan Pelaksanaan Proyek Konstruksi Menurut Kontraktor Terhadap Indikator Performa Proyek,” Jurnal Dimensi Pratama Teknik Sipil, vol. 12, no. 1, pp. 56–63, 2023.
T. M. Sudarsono and O. Christie, “Analisis Frekuensi, Dampak, Dan Jenis Keterlambatan Pada Proyek Konstruksi,” Jurnal Dimensi Pratama Teknik Sipil, vol. 3, no. 2, 2014.
A. H. Rizal, S. Fay, and D. S. Krisnayanti, “PENGARUH BIAYA TERHADAP PENYEBAB KETERLAMBATAN PENYELESAIAN PROYEK KONSTRUKSI BENDUNGAN,” Jurnal Teknik Sipil, vol. 13, no. 01, pp. 55–66, 2024.
M. C. Winoto, K. Guwinarto, and S. Limanto, “Faktor Penyebab dan Dampak Keterlambatan Pelaksanaan Proyek Konstruksi Menurut Kontraktor Terhadap Indikator Performa Proyek,” Jurnal Dimensi Pratama Teknik Sipil, vol. 12, no. 1, pp. 56–63, 2023.
B. B. Setiawan and T. Trijeti, “Analisis Pertukaran Waktu Dan Biaya Dengan Metode Time Cost Trade Off (Tcto) Pada Proyek Pembangunan Gedung Di Jakarta,” Konstruksia, vol. 4, no. 1, 2012.
F. G. A. Ningrum, “Penerapan Metode Crashing Dalam Percepatan Durasi Proyek Dengan Alternatif Penambahan Jam Lembur dan Shift Kerja,” 2016.
C. T. O. F. F. D. P. JAM, “ANALISIS PERCEPATAN PROYEK MENGGUNAKAN METODE TIME COST TRADE OFF DENGAN PENAMBAHAN JAM KERJA LEMBUR DAN JUMLAH ALAT”.
L. A. Zahir, “STRATEGI OPTIMASI WAKTU DAN BIAYA MENGGUNAKAN TIME COST TRADE OFF (TCTO) PADA PEMBANGUNAN GEDUNG RUANG KELAS SMPN 1 BESUKI,” JURNAL DAKTILITAS, vol. 1, no. 2, pp. 36–51, 2021.
M. N. P. Wati, “Analisis Percepatan Proyek Menggunakan Metode Time Cost Trade Off dengan Penambahan Jam Kerja Lembur Optimum (Studi Kasus: Proyek Pembangunan Gedung Kantor Kelurahan Ketelan, Surakarta)“Project Acceleration Analysis Using Time Cost Trade-Off Method by,” 2015.
W. Hartono, M. N. P. Wati, and Sugiyarto, “Analisis Percepatan Proyek Menggunakan Metode Time Cost Trade Off dengan Penambahan Jam Kerja Lembur Optimum (Studi Kasus Proyek Pembangunan Gedung Kantor Kelurahan Ketelan, Surakarta),” e-Jurnal Matriks Teknik Sipil, pp. 1000–1004, 2015.
Penulis
Hak Cipta (c) 2024 Moch. Aldy Doris Zhaputro, Helmy Darjanto, Fibria Conytin Nugrahini

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.