Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika Melalui Model Core pada Siswa SMA Muhammadiyah 3 Surabaya Kelas X-3 Materi SPLDV
Abstract
SMA Muhammadiyah 3 Surabaya menentukan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) sebesar 76 untuk mata pelajaran matematika. Saat ini rata-rata nilai matematika pada beberapa materi belum mencapai KKM. Salah satu faktor yang mempengaruhi yaitu pembelajaran yang masih terpusat pada guru, sehingga beberapa siswa masih belum memahami konsep matematika secara maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan prestasi belajar matematika, aktivitas, dan respon siswa kelas X SMA Muhammadiyah 3 Surabaya dengan model pembelajaran CORE. Penelitian ini termasuk dalam jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terbagi menjadi beberapa siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X-3. Hasil penelitian menunjukkan nilai hasil belajar matematika siswa kelas X-3 SMA Muhammmadiyah 3 Surabaya dapat ditingkatkan dengan menggunakan model pembelajaran CORE. Hal ini terlihat dari nilai sebelum tindakan ke siklus I rata-rata nilai siswa meningkat sebesar 14,46% dan dari siklus I ke siklus II rata-rata nilai siswa meningkat lagi sebesar 5,43%. Siswa menjadi lebih aktif menggunakan model pembelajaran CORE menggunakan pembelajaran langsung. Begitu pula dengan respon siswa, sebanyak lebih dari 75% siswa merespon positif terhadap pembelajaran yang dilakukan dengan model CORE.
Full text article
References
Agustin, Dini. 2011. Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika Siswa Dengan Bantuan Teman Sejawat. Skripsi tidak Diterbitkan. Surabaya. Program Sarjana Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Surabaya.
Arikunto, Suharsimi dkk. 2010. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.
Suyatno. 2009. Menjelejah Pembelajaran Inovatif. Sidoarjo : Masmedia Buana Pustaka.
Wijayanti, Anisa. 2012. Penerapan Model Connecting, Organizing, Reflecting, Extending (CORE) Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Smp. Skripsi Diterbitkan. Surabaya. Program Sarjana Pendidikan Matematika Universitas Pendidikan Indonesia.
Authors
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published workÂ