Analisis Efektivitas Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Masyarakat di Kota Medan

Authors

  • Dian April Yani UIN Sumatera Utara
  • Muhammad Syahbudi

DOI:

https://doi.org/10.30651/jms.v7i4.13219

Abstract

ABSTRAK

Pendidikan dapat dikatakan sebagai salah satu kunci utama dalam upaya memajukan bangsa dan negara. hubungan keterkaitan antara pemerintah, masyarakat, serta pihak-pihak swasta lainnya tidak dapat dipisahkan dalam upaya peningkatan kualitas masyarakat di Indonesia terutama dari segi peningkatan kualias pendidikan dan pemerataan pendidikan masyarakat. Sehingga, dalam hal ini pengembangan pendidikan tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah saja, melainkan masyarakat juga memiliki tanggungjawab dalam pengembangan pendidikan baik dari segi tenaga, sarana dan prasarana, hingga dari segi pembiayaan pendidikan. Adanya program dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) memiliki tujuan untuk membantu peserta didik yang tidak memiliki kemampuan dalam memenuhi biaya pendidikan sehingga dapat memberikan bebas tanggungan biaya dan dapat meringankan beban pembiayaan pendidikan siswa yang lain. Selain itu, dengan adanya dana BOS diharapkan dapat membantu peserta didik dalam memperoleh pelayanan pendidikan yang lebih bermutu hingga dapat menyelesaikan rangkaian wajib belajar pada pendidikan dasar 9 tahun. Dengan adanya penyaluran dana BOS, maka peserta didik di tingkat pendidikan dasar nantinya akan dibebaskan dari berbagai jenis pembiayaan pendidikan sekolah. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas dana BOS dalam meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat khususnya di Kota Medan. Penelitian ini tergolong penelitian kualitatif dan menggunakan metode pengumpulan data studi literatur. Hasil penelitian menunjukan bahwa bantuan dana BOS akan efektif dalam peningkatan kualitas pendidikan bagi masyarakat Kota Medan khususnya apabila memenuhi ketentuan dalam hal segi ketepatan penyaluran dana, kecukupan penyaluran dana dan ketepatan tujuan penggunaan data.

Kata Kunci : Evektifitas BOS, Kualitas Pendidikan

References

Alfiani, M. (2021). Komparasi Pengelolaan Dana BOS Sebelum dan Pada Saat Pandemi Covid-19. JIMEA | Jurnal Ilmiah MEA ( Manajemen , Ekonomi , Dan Akuntansi ), 5(3), 1927–1941. https://journal.stiemb.ac.id/index.php/mea/article/view/1639

Bhawa, G. A. S., Haris, I. A., & Artana, M. (2014). Efektivitas Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Pada Sekolah Dasar di Kecamatan Sukasada. Tahun, 4(1), 11–22. https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JJPE/article/view/4118

Congge, U. (2018). Di Kabupaten Sinjai ( Studi Pada Smp Negeri 3 Sinjai ). 1, 38–42.

Fadli, M. R. (2021). Memahami desain metode penelitian kualitatif. Humanika, 21(1), 33–54. https://doi.org/10.21831/hum.v21i1.38075

Fauziyyah, N. A., Mulyani, H., & Purnamasari, I. (2018). Analisis Efektivitas Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) Kota Bandung. Jurnal Pendidikan Akuntansi & Keuangan, 6(1), 21. https://doi.org/10.17509/jpak.v6i1.15828

Rafsanjani, H. (2017). Peranan Pemerintah dan Aturan Al-Qur’an. Jurnal Masharif al-Syariah: Jurnal Ekonomi dan Perbankan Syariah, 2(2).

Rafsanjani, H. (2014). Analisis Islamic Human Development Index di Indonesia (Doctoral dissertation, UNIVERSITAS AIRLANGGA).

Rafsanjani, H. (2017). Kepemimpinan spiritual. Jurnal Masharif al-Syariah: Jurnal Ekonomi dan Perbankan Syariah, 2(1).

Rafsanjani, H. (2022). Hutang Negara dan Sumber Alternatif Keuangan Negara Perspektif Islam. Maqasid: Jurnal Studi Hukum Islam, 9(2).

Saisarani, K. G. P., & Sinarwati, N. K. (2021). Analisis pengelolaan dana bantuan operasional sekolah (BOS) di SMA Negeri 4 Singaraja tahun 2020. Jurnal Ilmiah Akuntansi Dan Humanika, 11(2), 340–348.

Sari, P. (2021). Analisis Pengelolaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada SDN 060864. Accumulated Journal, 3(1), 84–90.

Sjioen, A. E., & Ludji, S. R. (2020). Analisis Efektivitas Pengelolaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Pada Sekolah Dasar Negeri Bonipoi 2 Kota Kupang. Jurnal Inspirasi Ekonomi, 2(3), 12–18.

Sudarmono, S., Hasibuan, L., Us, K. A., & Menengah, S. (2021). Pembiayaan Pendidikan. Jurnal Manajemen Pendidikan Dan Ilmu Sosial, 2(1), 266–280.

Suparman, M. (2019). Efektifitas Pelaksanaan Program Bantuan Operasional Sekolah (Bos) Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Pada Madrasah Ibtidaiyah Di Kota Makassar. Jurnal Andi Djemma Jurnal Pendidikan, 3, 98–115.

Downloads

Published

2022-12-07

How to Cite

Yani, D. A., & Syahbudi, M. (2022). Analisis Efektivitas Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Masyarakat di Kota Medan. Jurnal Masharif Al-Syariah: Jurnal Ekonomi Dan Perbankan Syariah, 7(4). https://doi.org/10.30651/jms.v7i4.13219

Issue

Section

Artikel