Hubungan Kepatuhan Diet Rendah Garam Dengan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Puskesmas Pasar Ikan Kota Bengkulu

Penulis

  • Mistati Novitasari Universitas Bengkulu
  • Marlin Sutrisna Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Bengkulu, Bengkulu, Indonesia
  • Lia Novita Sari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Bengkulu, Bengkulu, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.30651/jkm.v10i4.27268

Kata Kunci:

Hipertensi, Kepatuhan diet, diet hipertensi

Abstrak

Hipertensi merupakan salah satu penyakit kronis yang banyak terjadi di masyarakat dan menjadi faktor risiko utama penyakit jantung dan stroke. Salah satu upaya non-farmakologis yang terbukti efektif dalam mengendalikan tekanan darah adalah penerapan diet rendah garam. Namun, tingkat kepatuhan pasien terhadap anjuran diet sering kali masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepatuhan diet rendah garam dengan tekanan darah pada pasien hipertensi. Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Sampel terdiri dari pasien hipertensi yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner Dietary Approaches to Stop Hypertension (DASH) dan pengukuran tekanan darah, kemudian dianalisis menggunakan uji Chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar (76,8%) responden tergolong patuh terhadap diet rendah garam dan mayoritas berada pada kategori hipertensi derajat 1 (62,2%). Uji statistik menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara kepatuhan diet rendah garam dengan tekanan darah (p < 0,05). Kesimpulannya, semakin tinggi tingkat kepatuhan terhadap diet rendah garam, semakin besar kemungkinan tekanan darah berada dalam batas normal atau terkontrol. Disarankan agar tenaga kesehatan lebih aktif memberikan edukasi dan pemantauan kepatuhan diet sebagai bagian dari pengelolaan hipertensi.

Referensi

Ahmed, F. S., Wade, A. T., Guenther, B. A., Murphy, K., & Elias, M. F. (2020). Adherence to a Mediterranean Diet Associated With Lower Blood Pressure in a US Sample: Findings From the Maine‐Syracuse Longitudinal Study. Journal of Clinical Hypertension. https://doi.org/10.1111/jch.14068

Anugrah, Y., Saibi, Y., Betha, O. S., & Anwar, V. A. (2020). Kepatuhan Minum Obat Pasien Hipertensi Di Rumah Sakit Umum Daerah (Rsud) Tangerang Selatan. Scientia Jurnal Farmasi Dan Kesehatan, 10(2), 224. https://doi.org/10.36434/scientia.v10i2.322

Burnier, M., Polychronopoulou, E., & Wuerzner, G. (2020). Hypertension and Drug Adherence in the Elderly. Frontiers in Cardiovascular Medicine, 7. https://doi.org/10.3389/fcvm.2020.00049

Feng, Q., Fan, S., Yao, W., Zhou, D., Zhao, R., Liu, M., & Song, Y. (2018). Adherence to the Dietary Approaches to Stop Hypertension Diet and Risk of Stroke. Medicine. https://doi.org/10.1097/md.0000000000012450

Fitriani, R. H., & Mutmainah, N. (2022). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Tingkat Kepatuhan Pasien Hipertensi Terhadap Pengobatan Di Puskesmas Air Bintunan Kota Bengkulu Tahun 2021. Ujp, 440–450. https://doi.org/10.23917/ujp.v1i4.135

Ganiyu, A., Mabuza, L. H., Malete, N. H., Govender, I., & Ogunbanjo, G. A. (2013). Non-Adherence to Diet and Exercise Recommendations Amongst Patients With Type 2 Diabetes Mellitus Attending Extension II Clinic in Botswana. African Journal of Primary Health Care & Family Medicine. https://doi.org/10.4102/phcfm.v5i1.457

Gupta, D. K., Lewis, C. E., Varady, K. A., Su, Y. R., Madhur, M. S., Lackland, D. T., Reis, J. P., Wang, T. J., Lloyd‐Jones, D. M., & Allen, N. B. (2023). Effect of Dietary Sodium on Blood Pressure. Jama. https://doi.org/10.1001/jama.2023.23651

Hervina, H., Simamora, R. S., & Agustina, L. (2024). Hubungan Penerapan Komunikasi Terapeutik Dengan Kepatuhan Diet Rendah Garam Pada Penderita Hipertensi Dewasa Akhir Usia (40-60) Tahun Di Puskesmas Mustika Jaya Tahun 2023. Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan, 14(1), 82–89. https://doi.org/10.52643/jbik.v14i1.3289

Irawati, I. (2020). Hubungan Dukungan Keluarga Terhadap Kepatuhan Diit Rendah Garam Pada Penderita Hipertensi Di Puskesmas Ulaweng. Jurnal Ilmiah Kesehatan Diagnosis, 15(1), 36–40. https://doi.org/10.35892/jikd.v15i1.331

Muzakkir, M., Husaeni, H., Muzdalia, I., Mutmainna, A., & Maharja, R. (2023). Providing Health Education Salt Dietary to Hypertension Patients. Jurnal Ilmiah Kesehatan (Jika). https://doi.org/10.36590/jika.v5i3.574

Ningtyas, I., Sudardjo, M. P., Nafisah, N., Sukarlin, S., & Kusumastuty, I. (2019). EFEKTIFITAS ASUHAN GIZI TERHADAP KEPATUHAN ASUPAN NATRIUM DAN PROTEIN PADA PASIEN HIPERTENSI DENGAN GAGAL GINJAL KRONIK DI RSUD Dr. SAIFUL ANWAR MALANG. Majalah Kesehatan, 6(3), 196–205. https://doi.org/10.21776/ub.majalahkesehatan.2019.006.03.5

Panbehkar‐Jouybari, M., Mollahosseini, M., Salehi‐Abargouei, A., Fallahzadeh, H., Mirzaei, M., & Hosseinzadeh, M. (2021). The Mediterranean Diet and Dietary Approach to Stop Hypertension (DASH)-style Diet Are Differently Associated With Lipid Profile in a Large Sample of Iranian Adults: Shahedieh Cohort Study. https://doi.org/10.21203/rs.3.rs-367714/v1

Putri, A. E. (2022). Hubungan Kalium, Persentase Lemak Tubuh, Dan Kepatuhan Diet Rendah Garam. Indonesian Journal of Health Development, 4(1), 27–34. https://doi.org/10.52021/ijhd.v4i1.59

Rai, C., & Sengupta, R. (2020). The Effect of Dash Diet on the Blood Pressure of the Male Hypertensive Office Employees Between 33-55 Years of Age. International Journal of Tropical Disease & Health. https://doi.org/10.9734/ijtdh/2020/v41i330259

Ruksakulpiwat, S., Schiltz, N., Irani, E., Josephson, R., Adams, J., & Still, C. H. (2024). Medication Adherence of Older Adults with Hypertension: A Systematic Review. Patient Preference and Adherence, 18, 957–975. https://doi.org/10.2147/PPA.S459678

Saalino, V., Bannepadang, C., Sari, N., Toraja, I., & Indonesia, R. (2024). Hubungan Kepatuhan Diet Hipertensi Dengan Tekanan Kabupaten Toraja Utara. Jurnal Ilmiah Kesehatan Promotif, 5(1).

siwi, M. A. A. (2024). Hubungan Antara Kepatuhan Minum Obat Dengan Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama. Jurnal Kesehatan Masyarakat Indonesia, 19(2), 14. https://doi.org/10.26714/jkmi.19.2.2024.14-19

Solikha, N., Utomo, W., & Tampubolon, N. R. (2023). Relationship Between Perceptions of Disease and Dieting Behavior in Hypertension Sufferers. Jetish Journal of Education Technology Information Social Sciences and Health. https://doi.org/10.57235/jetish.v2i2.868

Sugihen, I. K. P. G., Wardani, D. W. S. R., Oktarlina, R. Z., & Carolia, N. (2022). Hubungan Keikutsertaan Prolanis, Kepatuhan Minum Obat Dan Status Gizi Terhadap Kontrol Tekanan Darah Pada Pasien Hipertensi Di Puskesmas Kedaton Kota Bandar Lampung. Medical Profession Journal of Lampung, 12(1), 198–205. https://doi.org/10.53089/medula.v12i1.421

Sunariyah, Safutri, W., Maesaroh, S., & Desni Sagita, Y. (2022). Hubungan Kepatuhan Diit Hipertensi Dengan Kejadian Hipertensi Pada Lansia Di Posbindu Ptm Desa Raman Endra Kabupaten Lampung Timur Tahun 2021. Jurnal Maternitas Aisyah (JAMAN AISYAH), 3(1), 12–19. https://doi.org/10.30604/jaman.v3i1.403

Susanti, S., Ramadhani, N. N., & Puspitasari, P. (2022). Efforts to Stabilize Blood Pressure in Hypertensive Patients With Management of Hypertension Therapy Gymnastics Training. Journal of Health Community Service. https://doi.org/10.33086/jhcs.v2i2.2963

Theodoridis, X., Chourdakis, M., Chrysoula, L., Chroni, V., Tirodimos, I., Δίπλα, Κ., Gkaliagkousi, Ε., & Triantafyllou, Α. (2023). Adherence to the DASH Diet and Risk of Hypertension: A Systematic Review and Meta-Analysis. Nutrients. https://doi.org/10.3390/nu15143261

Wang, J., Liu, W.-J., & Lee, C.-L. (2022). Associations of Adherence to the DASH Diet and the Mediterranean Diet With All-Cause Mortality in Subjects With Various Glucose Regulation States. Frontiers in Nutrition. https://doi.org/10.3389/fnut.2022.828792

Wirakhmi, I. N., & Purnawan, I. (2021). Hubungan Kepatuhan Minum Obat Dengan Tekanan Darah Pada Penderita Hipertensi. Jurnal Ilmu Keperawatan Dan Kebidanan, 12(2), 327–333. https://doi.org/10.26751/jikk.v12i2.1079

Unduhan

Diterbitkan

2025-12-30