Isi Artikel Utama

Abstrak

Wonoasri Tempurejo Jember merupakan desa yang berbatasan langsung dengan Taman Nasional Meru Betiri, hutan lindung terbesar di Jawa Timur. Di Desa Wonoasri terdapat Koperasi Usaha Bersama (KUBE) bernama Meru Betiri yang beranggotakan 15 orang pembatik. Setiap bulan pengrajin batik menghasilkan 30 potong kain batik tulis pewarna alam dengan proses pengerjaan kain batik 3-7 hari per lembar kain batik. Penjualan batik tulis ini sangat rendah karena harga yang mahal sehingga pendapatan pengrajin batiknyapun rendah. Pengabdian kepada masyarakat desa Wonoasri ini bertujuan untuk meningkatkan penjualan produk kain berpewarn alam dengan memanfaatkan potensi hayati desa Wonoasri. Pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dengan pelatihan dan pendampingan pembuatan kain dengan pewarna alam dengan teknik ecoprint basic mirroring dan blanket. Dalam sosialisasi ini diajarkan untuk menentukan jenis bahan kain, memilih bahan alam diantaranya, daun yang mengandung tanin tinggi, bahan mordan, persiapan mordan kain, membuat pewarna alami, menata daun, dan proses pengukusan kain. Pelatihan dan pendampingan ini dapat meningkatkan keterampilan peserta untuk membuat kain ecoprint yang berkualitas hingga 100%. Adanya varian produk kain pewarna alam diharapkan dapat meningkatkan pendapatan pembatik desa Wonoasri karena kain ecoprint memiliki harga jual terjangkau dan proses pembuatan menggunakan tumbuhan yang ada di desa Wonoasri sehingga mampu mengurangi biaya pembeliaan bahan baku. Dengan produk yang bermutu tinggi perlu juga ditunjang dengan pengetahuan digital marketing untuk media promosi. Pelatihan pengenalan digital marketing telah dilaksanakan, dan masih perlu pendampingan untuk melakukan promosi produk melalui sosial media Instagram maupun menggunakan google my business.  

Kata Kunci

pewarna alam teknik ecoprint kube wonoasri pengabdian masyarakat

Rincian Artikel

Biografi Penulis

Elly Antika, Politeknik Negeri Jember

departemen teknologi informasi, program studi teknik informatika, pangkat : lektor, IIIC

Referensi

Read More

Artikel Serupa

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.