IMPLEMENTASI PROJECT BASED LEARNING DALAM KETERAMPILAN MENULIS CERPEN SASTRA HIJAU SISWA KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 2 SURABAYA
Abstrak
Implementasi project based learning dalam keterampilan menulis cerpen sastra hijau siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 2 Surabaya bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi model project based learning dalam pembelajaran dan hasil cerpen sastra hijau siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 2 Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode kombinasi jenis the embedded design. Populasi penelitian ini adalah kelas XI MIPA SMA Muhammadiyah 2 Surabaya. Sedangkan sampelnya adalah kelas XI MIPA 3 dan XI MIPA 6, diambil dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dan dokumentasi tes hasil belajar. Data dianalisis dengan statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan implementasi model project based learning terdiri atas: a) penentuan proyek menulis cerpen sastra hijau; b) perancangan langkah-langkah penyelesaian cerpen; c) penyusunan jadwal; d) penyelesaian cerpen; e) presentasi; dan f) evaluasi. Cerpen sastra hijau karya siswa memenuhi kriteria: a) penggunaan diksi ekologis; b) perasaan terluka atas kehancuran bumi; c) upaya membebaskan bumi dari kehancuran; d) cerita cinta terhadap bumi; dan e) perlawanan atas kesewenangan terhadap bumi. Kegiatan monitoring yang dilakukan memengatuhi cerpen siswa. Semakin aktif siswa mengikuti monitoring, semakin baik pula cerpen sastra hijau yang dihasilkan. Dengan demikian, project based learning tepat diterapkan dalam pembelajaran menulis cerpen sastra hijau pada siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 2 Surabaya.
Artikel teks lengkap
Referensi
Creswell, John W. 2015. Penelitian Kualitatif & Desain Riset. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Hermoyo, R. Panji. 2015. Analisis Kritik Sastra Puisi “Surat kepada Bunda: tentang Calon Menantunya” Karya W.S. Rendra. Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Vol 15 No 1. http://journal.um-surabaya.ac.id/index.php/didaktis/article/view/40/110 diakses pada 2 Februari 2023.
Kemendikbud. 2022. Tanya Jawab Kurikulum Merdeka. https://kurikulum.kemdikbud.go.id/wp-content/unduhan/bukusaku.pdf Diakses pada 20 Oktober 2023.
Nurgiyantoro. 2018. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Pranoto, Naning, dkk. 2013. Seni Menulis Sastra Hijau bersama Perhutani. Jakarta: Perhutani.
Rukminingsih, dkk. 2020. Metode Penelitian Pendidikan Penelitian Kuantitatif, Penelitian Kualitatif, Penelitian Tindakan Kelas. Yogyakarta: Erhaka Utama.
Saptoyo, Rosy Dewi Arianti. 2022. Berapa Usia Bumi dan Bagaimana Cara Ilmuwan Menghitungnya. https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/04/22/144900882/berapa-usia-bumi-dan-bagaimana-ilmuwan-menghitungnya-?page=all diakses pada 3 Desember 2022.
Slamet. 2008. Dasar-Dasar Keterampilan Berbahasa Indonesia. Surakarta: Universitas Sebelas Maret Press.
Riswanda, M., & Ghozali, I. (2020). Tips & Trick Android Root:Cara Cepat dan Mudah Belajar Tips & Trick Android. Jakad Media Publishing. www.nandroid19.com
Susilowati, Dewi, Ngatma’in, Ali Nuke Affandy. 2022. Interaksi Manusia dan Lingkungan dalam Novel Bilangan Fu Karya Ayu Utami (Kajian Ekokritik Greg Garrard. http://journal.um-surabaya.ac.id/index.php/Stilistika/index Vol. 15 No. 1, Januari 2022, hal 77-90. Diakses pada 30 Desember 2022.
Yarno, Mustaji, Bachtiar S. Bachri, Fajar Arianto. (2022) The Influence of Project based learning to Empower Students Cognitive Abilities. International Journal of Social Science and Human Research. Vol 05. https://doi.org/10.47191/ijsshr/v5-i11-49 diakses pada 10 Juli 2023.
Penulis
Hak Cipta (c) 2024 Yuliani Yuliani, Ali Nuke Affandy, R. Panji Hermoyo
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Hak cipta artikel dimiliki oleh Lingua Franca: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.