Pengaruh Pelaksanaan Program Menghafal Al-Qur’an Terhadap Prestasi Belajar Siswa

Authors

  • Mustofa Kamal Faculty Of Islamic Studies, Muhammadiyah Surabaya University

DOI:

https://doi.org/10.30651/td.v6i2.918

Abstract

Latar belakang penelitian ini didasarkan pada Al-Qur’an yang satu-satunya
kitab suci yang dihafal oleh ribuan umat manusia dari seluruh penjuru dunia
sepanjang zaman. Dalam usia muda, (usia pra sekolah hingga SMA) kegiatan
menghafal Al-Qur’an sangat urgen ditanamkan dalam ingatan mereka agar ingatan
mereka yang masih bersih terisi dengan hal-hal yang bermanfaat. Oleh karena itu,
orang tua dan para pendidik hendaknya memberikan perhatian dan bimbingan yang
tepat agar generasi muda ini menjadi generasi yang bermanfaat bagi agama.
Terdapat pengaruh yang positif dan sgnifikan antara menghafal Al-Qura’an dengan
prestasi belajar siswa. Hal tersebut ditunjukan dari r hasil perhitungan sebesar
0,681 lebih besar dari pada tabel r, baik dari pada taraf signifikasi 5%(0,514)
maupun 1%(0,641).

Published

2017-11-14

Issue

Section

Editorials