TIPOLOGI POLITIK PENCITRAAN DALAM NOVEL NEGERI DI UJUNG TANDUK KARYA TERE LIYE

Fathorrahman Fathorrahman (1)
(1) Universitas Muhammadiyah Surabaya

Abstrak

Penelitian terhadap novel yang berjudul Negeri di Ujung Tanduk karya Tere Liye dilakukan dengan tujuan mendeskripsikan (1) tipologi politik pencitraan fatamorgana, (2) tipologi politik pencitraan kamuflase, (3) tipologi politik pencitraan hantu, dan (4) tipologi politik pencitraan nomad. Data penelitian ini adalah novel Negeri di Ujung Tanduk karya Tere Liye dan sejumlah buku acuan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan teori simulasi pencitraan Jean Baudrillard. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi. Teknik yang digunakan dalam menganalisis data adalah dengan teknik analisis kualitatif. Tahapan yang dilakukan dengan teknik ini melalui reduksi data, penyajian data, interpretasi data, dan kesimpulan data. Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) cerminan politik pencitraan fatamorgana ditemukan dalam bentuk konsep yang berasal dari pikiran tokoh cerita dan pengarang sendiri,  (2) politik pencitraan kamuflase ditemukan pada sosok tokoh cerita, Thomas, Rudi, Tuan Shinpei, Jenderal Bintang Tiga, dan Petinggi Partai yang berperilaku bukan yang sesungguhnya, (3) politik pencitraan hantu ditemukan melalui peristiwa dalam rangkaian cerita yang memiliki dampak perasaan takut, sedih, dan trauma, dan (4) politik pencitraan nomad ditemukan pada para tokoh cerita yang selalu berubah-rubah pendirian, berganti-ganti identitas diri, untuk penyesuaian diri terhadap suatu keadaan dan kepentingan yang diinginkan. Dengan demikian, tipologi politik pencitraan dalam karya sastra merupakan pencitraan yang tidak hanya bertumpu pada realitas tetapi melampaui realitas atau hiperrealitas sehingga sulit dicarikan referen dalam dunia nyata.

Artikel teks lengkap

##article.generated_from_xml##

Referensi

Adityawarman, M. 2010. Politik Pencitraan Incumbent Menjelang Pilkada, Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu.Tesis tidak diterbitkan. Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada.

Aminuddin. 2010. Pengantar Apresiasi Karya Sastra. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Anwar, Ahyar. 2012. Teori Sosial Sastra. Yogyakarta: Ombak.

Arifin, Anwar. 2014. Politik Pencitraan dan Pencitraan Politik. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Budiardjo, Miriam. 1982. Dasar-dasar Ilmu Politik. Jakarta: Gramedia.

Baudrillard, Jean. 1983. Simulations. New York: USA.

Endraswara, Suwardi. 2011. Metodologi Penelitian Sastra. Jakarta: CAPS

Faruk. 2012. Pengantar Sosiologi Sastra. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Liye, Tere. 2013. Negeri di Ujung Tanduk. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama

Masduki, Anang. 2014. Politik Pencitraan (Studi Komunikasi Politik pada Iklan Pemilu Presiden 2009 di Televisi). Tesis tidak diterbitkan. Yogyakarta. Universitas Gadjah Mada.

Masjidi. 2009. Politik Pencitraan Anak: Analisis Berupa Foto di Surat Kabar Harian Kedaulatan Rakyat Yogyakarta. Tesis Pascasarjana. Tidak diterbirkan. Yogyakarta: Universitas Gajah Madja.

Muhammad. 2011. Metode Penelitian Bahasa. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Moleong, Lexy. 2002. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Nugroho, Bimo. 2012. Jokowi Politik Tanpa Pencitraan. Jakarta: Gramedia.

Nurgiyantoro, Burhan. 2010. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Palmer, Richard. 1969. Hermeneutika Teori Baru Mengenai Interpretasi. Terjemahan oleh Musnur Hery dan Damanhuri Muhammed. 2005. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Poespoprodjo. 2004. Hermeneutika. Bandung: Pustaka Setia.

Pradopo, Rachmat Djoko. 2010. Beberapa Teori Sastra, Metode Kritik, dan Penerapannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Ratna, Nyoman Kutha. 2015. Teori, Metode, dan Teknik Penelitian Sastra.Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Siswanto, Wahyudi. 2008. Pengantar Teori Sastra. Jakarta: Grasindo.

Stanton, Robert. 2012. Teori Fiksi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sumaryono, E. 1999. Hermeneutik Sebuah Metode Filsafat. Yogyakarta: Kanisius.

Yasa, I Nyoman. 2012. Teori Sastra dan Penerapannya. Bandung: Karya Putra Darwati.

Sugihastuti. 2011. Teori Apresiasi Sastra. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sujinah. 2015. Pedoman Penulisan Tesis dan Artikel Ilmiah. Surabaya. Muhammadiyah University Press.

Jurnal Ilmiah:

Hasan, Kamaruddin. 2010. Komunikasi Politik dan Pencitraan. Artikel Jurnal Dinamika. Fisip Universitas Baturaja. Palembang. 19 Oktober 2010.

Luhukay, Marsefio. 2007. Presiden SBY dan Politik Pencitraan: Analisis Teks Pidato Presiden SBY. Artikel Jurnal Scriptura. 2 Juli 2007.

Rustandi, Dudi. 2013. Pencitraan Politik Daring: Strategi Memenangkan Massa Digital Menjelang Pemilu 2014. Artikel Jurnal Kominfo.go.id. Badan Litbang Kementerian Komunikasi dan Informatika. Vol.11 No.2 Tahun 2013.

http://auliayusizulva.blogspot.co.id

Penulis

Fathorrahman Fathorrahman
rahmanfathur78@gmail.com (Kontak utama)

Rincian Artikel