PENERAPAN ARSITEKTUR INDUSTRIAL PADA PERANCANGAN MUSEUM PERJUANGAN KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA DI SURABAYA

Penulis

  • Rizky Syah Putra ARSITEKTUR ITATS
  • Siti Azizah Arsitektur ITATS
  • Sigit Hadi Laksono Arsitektur ITATS

Abstrak

Surabaya yang dikenal sebagai Kota Pahlawan, memiliki beberapa tempat wisata yang berkaitan dengan sejarah kemerdekaan yaitu berupa Monumen Tugu Pahlawan dan Museum Sepuluh Nopember. Pada Museum Sepuluh Nopember tersebut hanya berisi tentang perjuangan kemerdekaan yang terjadi di Surabaya saja. Maka dari itu perlu museum yang berisi tentang sejarah perjuangan yang terjadi di seluruh Indonesia. Agar masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Surabaya terutama generasi muda lebih tahu tentang sejarah perjuangan Indonesia. Dalam perancangan Museum ini menggunakan mikro konsep bentuk simbolis yang mengarah pada bangunan industrial dan juga menekankan bentuk bangunan yang mempunyai arti filosofi perjuangan kemerdekaan. Pada ruangan menggunakan gaya industrial untuk menciptakan ruang museum yang tidak terkesan kuno dan unik. Pada tata lahan digunakan mikro konsep Mengarah sehingga terkesan lebih santai, bebas, tidak kaku, dan fleksibel.

Unduhan

Diterbitkan

2022-06-16