PENGEMBANGAN MEDIA POP UP BOOK ‘’KESELAMATAN DI RUMAH DAN PERJALANAN” PADA MINAT BACA SISWA KELAS 2 SD/MI

Penulis

  • Malin Azzarima Universitas Muhammadiyah Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.30651/pc.v1i1.24081

Abstrak

Media Pop Up Book pada penelitian ini bertujuan untuk mempermudah guru dalam menyampaikan materi pembelajaran Bahasa Indonesia tentang penggunaan huruf kapital nama “Tuhan” pada buku tematik tema 8 sub tema 1 keselamatan di rumah dan perjalanan, pembelajaran ke-1. Peneliti juga mengajak siswa untuk gemar membaca tentang huruf kapital nama “Tuhan” dalam pelajaran Bahasa Indonesia. Pada media pop up book ini berisi beberapa cerita dan penjelasan dari cerita tersebut dengan tampilan media yang menarik dan unik agar siswa tidak menjadi bosan ketika membacanya. Penelitian ini menguji kelayakan media yang dikembangkan meliputi proses, kevalidan, kepraktisan dan keefektifan melalui lembar check list, ahli media dan materi, respon guru dan siswa terhadap media pembelajaran, dan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan media pembelajaran yang dikembangkan. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode pengembangan dengan model ADDIE. Proses  pengembangan media pop up book dalam bentuk lembar check list memperoleh data dari awal hingga akhir penelitian dinyatakan layak digunakan serta diimplementasikan. Kriteria kevalidan dari ahli media 92,6% dan materi produk ini mencapai 93,3 %. Dari segi kepraktisan, hasil uji kelompok kecil menunjukkan angka 98%, sedangkan uji coba lapangan mendapatkan hasil sebesar 98%, dengan kategori respon yang sangat baik. Efektivitas media pop up book ini diukur melalui observasi aktivitas guru, yang menunjukkan rata-rata sebesar 99%, observasi aktivitas siswa dengan angka 99%, dan tes hasil belajar siswa mencapai 88%, yang dapat dikategorikan sebagai pencapaian tuntas secara klaksikal. Dengan demikian, berdasarkan data diatas maka media pop up book layak digunakan dalam kegiatan belajar mengajar.

Diterbitkan

2024-09-19