PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPA POP UP BOOK MATERI DAUR HIDUP HEWAN UNTUK KELAS V MI/SD

Authors

  • Yoga Catur Prasetiyo
  • Fitri Yuliawati PGMI UIN Sunan Kalijaga

DOI:

https://doi.org/10.30651/else.v5i2.7650

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik pengembangan media pembelajaran IPA pop up book materi  daur hidup hewan kelas V dan mengetahui kelayakan media pembelajaran IPA pop up book berdasarkan penilaian ahli media, ahli materi, dan ahli bahasa, dan respon peserta didik.

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D). Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model 4-D yang terdiri dari tahap Define (Pendefinisian), Design (Perancangan), Development (Pengembangan), dan Dissemination (Penyebaran). Instrumen penelitian berupa angket yang memiliki skala pengukuran Likert untuk mengetahui penilaian dari ahli media, ahli materi, dan ahli bahasa, dan skala pengukuran Guttman dalam bentuk checklist untuk mengetahui respon peserta didik terhadap media pembelajaran pop-up book. Uji coba dilakukan kepada sejumlah 30 peserta didik kelas V dalam rentang usia 10-12 tahun. Data yang diperoleh merupakan data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penilaian dari para ahli dijumlahkan untuk masing-masing kategori atau kriteria penilaian kemudian dipersentase berdasarkan persentase keidealan sehingga diketahui kualitas media pembelajaran.

Hasil Penelitian pengembangan media pembelajaran IPA pop-up book­ berdasarkan hasil penilaian oleh ahli media, ahli materi, dan ahli bahasa memperoleh rata-rata skor 4,79 serta termasuk dalam kategori “SB†(Sangat Baik). Respon peserta didik terhadap media pembelajaran IPA pop-up book­ memperoleh penilaian dengan rata-rata persentase skor mencapai 97,9% dan termasuk dalam kategori â€Positifâ€. Berdasarkan hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa “Media Pembelajaran IPA Pop-Up Book Materi Daur Hidup Hewan Untuk kelas V MI/SD yang dikembangkan telah memenuhi standar kelayakan dan dapat dijadikan sebagai salah satu media pembelajaran IPA di sekolah

References

Abdullah Sani, Ridwan, Pembelajaran Berbasis HOTS (Higher Order Thingking Skills) (Tangerang: Tira Smart, 2019)

Arsyad, Azhar, Media Pembelajaran (Surakarta: RajaGrafindo Persada, 2014)

Bluemel, Nancy Larison, and Rhonda Hariss Taylor, Ebook:Pop-up Books A Guide For Teachers and Librarians. (California: ABC-CLJO, LLC) <https://books.google.co.id/books?id=vlJeUBr8aU8C&pg=PA14&dq=pop->

Daryanto, Media Pembelajaran (Bandung: Satu Nusa, 2010)

Desminta, Psikologi Perkembangan (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2017)

Djamarah, Syaiful Bahri, Zain, and Aswan, Strategi Belajar Mengajar (Jakarta: Rineka Cipta, 2006)

Fauziyah, Umi, “Pengembangan Media Pembeajaran Tematik Tema 5 Pahlawanku Subtema 1 Perjuangan Para Pahlawan Kelas IV Berbasis Pop Up Book di SD/MIâ€, Skripsi, Yogyakarta: Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2018.

Hanafiah, Nanang, Suhana, and Cucu, Konsep Strategi Pembelajaran (Bandung: Refika Aditama, 2009)

Khairunnisa, Amelia, “Pengembangan Media Pembelajaran Pop Up Book Pada Pembelajaran Tematik Tema Pahlawanku Subtema Perjuangan Para Pahlawan Untuk Kelas IV SD/MIâ€, Skripsi, Yogyakarta: Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2019.

Kustadi, Cecep, and Sutjipto, Media Pembelajaran: Mannual Dan Digital (Bogor: Ghalia Indonesia, 2011)

Mahmudah, “Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Pop Up Book Pada Materi Haji Untuk Sisa Kelas V MI Yaumi Grobogan†Tesis, Yogyakarta: Program Magister Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2019.

Mulianti, Eli Sri, “Pengembangan Media Pembelajaran Pop-Up Book Pembelajaran Matematika Kelas II MI Ma’arif Bego Maguwoharjo Sleman Yogyakartaâ€, Tesis, Yogyakarta: Program Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2017.

Prastowo, Andi, Pengembangan Bahan Ajar Tematik: Tinjauan Teoretis Dan Praktik, 2nd edn (Jakarta: KENCANA, 2016)

Putro Widoyoko, Eko, Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2012)

Nugraheni, Silvia Oti, “Pengembangan Media Pembelajaran Memaha

Published

2021-08-10

Issue

Section

Artikel